top of page
jeksysmtk

KELAS X PRAKARYA PERTEMUAN PERTAMA

Updated: May 6, 2021

JUMAT, 22 JANUARI 2021


BAB I

KERAJINAN DAN WIRAUSAHA LIMBA TEKSTIL


A. Mengenal Kerajinan Limbah Tekstil

Sejarah desain menunjukkan bahwa sejak ditemukannya pada tahun 1768, mesin uap memengaruhi perubahan teknik produksi benda-benda kebutuhan manusia.

Sekitar tahun 1970-an, mulailah timbul kesadaran dampak polusi lingkungan yang dihasilkan industri. Salah satu industri yang menghasilkan limbah dalam jumlah besar adalah industry tekstil (memproduksi dari benang hingga menjadi kain), garmen (memproduksi pakaian dalam skala besar), dan konveksi (memproduksi pakaian dalam skala kecil). Industri-industri tersebut menghasilkan limbah kerajinan berupa sisa benang pada kelas, sisa potongan kain, dan bahan serta limbah cair dari pewarnaan tekstil. Limbah industry tekstil, garmen dan konveksi berupa sisa bahan dapat dimanfaatkan menjadi aneka produk kerajinan limbah tekstil.

1. Klasifikasi Produk Limbah Tekstil

1. Produk Limbah Tekstil Daur Ulang (Recycle)

Contoh : Kain perca yang dibuat kembali menjadi sebuah lembaran kain dengan teknik patchwork.

2. Produk Limbah Tekstil Yang Digunakan Kembali (Reuse)

Contoh : Pakaian yang dirancang ulang seolah-olah menjadi baru, misalnya kasur yang sudah usang dicelup dan ditambahkan teknik sablon diatasnya.

  1. Aneka Karya Kerajinan Limbah Tekstil dan Fungsinya

– Kerajinan Limbah Tekstil : Perca

Fungsi : Aksesoris, Tas laptop, Tas, Dompet, Cempal, Boneka, Masker, dan Sepatu:

Kunjungi link:


B. Material Limbah Tekstil

Material yang digunakan untuk kerajinan limbah tekstil terdiri dari limbah padat atau sisa produksi yang dihasilkan dari proses produksi. Sisa produksi dapat berupa sisa benang pada kones (cone ends), kain sisa (perca), sisa bahan tambahan seperti bisban, tali, kerah, busa pelapis, dan cones bekas. Bahan-bahan tersebut dikelompokkan sesuai material dan warnanya.

Limbah tekstil dapat digunakan kembali menjadi berbagai produk, baik sebagai kerajinan atau pengolahan dengan mesin pabrikasi, berdasarkan jenis dan fungsinya.

Perbedaan Serat Alam dan Serat Sintesis

Bahan-bahan yang terbuat dari serat tumbuh-tumbuhan akan memiliki sifat sebagai berikut:

  1. Bila dibakar akan berbai seperti rambut atau kertas terbakar

  2. Meninggalkan abu

  3. Mudah kusut bila diremas

  4. Mudah menyerap air

  5. Jika diraba akan terasa hangat dan berserat

Bahan dari serabut hewan, sutera maupun bulu hewan memiliki ciri sebagai berikut :

  1. Bila dibakar akan berbau seperti tanduk atau tulang terbakar

  2. Meninggalkan bundaran keras

  3. Tidak mudah kusut bila diremas

  4. Bahan dari wol akan terasa hangat, sedangkan dari sutera akan terasa dingin

Bahan non-organik atau sintesis yang dibuat dari hasil pengolahan minyak bumi akan memiliki sifat sebagai berikut :

  1. Bila dibakar akan berbau seperti minyak terbakar

  2. Tidak mudah kusut bila diremas

  3. Sulit menyerap air karena tidak memiliki pori-pori dan licin


Kunjungi link : https://youtu.be/DO5MAVVokcg



Tugas


1. Sebutkan contoh-contoh limbah industry rumah tangga yang ada dirumahmu!

2. Sebutkan material-material limba industry dan perbedaanya…

3. Apakah dirumahmu terdapat material limbah industry yang dapat di ulang ulang, jika tidak atau ya, jelaskan!

25 views0 comments

Recent Posts

See All

PERTEMUAN 8 PRAKARYA KELAS X

kUPANG 09, MARET 2022 latihan soal YAYASAN PENDIDIKAN KRISTEN LUNU JAYA SEKOLAH MENENGAH TEOLOGI KRISTEN (SMTK) KOTA KUPANG Jl. Frans...

Comments


bottom of page